EFEK BEBAN PENDINGIN TERHADAP TEMPERATUR MESIN REFRIGERASI SIKLUS KOMPRESI UAP HIBRIDA DENGAN KONDENSOR DUMMY TIPE TROMBONE COIL ( 1/4″, 7,9 m) SEBAGAI WATER HEATER

Aulian Samri, Azridjal Aziz, Rahmat Iman Mainil, Afdhal Kurniawan Mainil

Abstract


Mesin pengkondisian udara hibrida dapat memberikan solusi untuk mengatasi masalah penggunaan energi listrik yang berlebihan, dengan cara memanfaatkan panas buang kondensor yang digunakan untuk pemanas air. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh penambahan beban pendinginan terhadap temperatur pada sistem pengkondisian udara hibrida dengan kondensor dummy tipe trombone coil diameter 1/4″ panjang 7,9 meter sebagai water heater. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental. Penelitian ini menggunakan beban pendinginan pada ruang simulasi dengan variasi pembebanan 0 Watt, 1000 Watt, 2000 Watt, dan 3000 Watt. Berdasarkan hasil pengujian, nilai tertinggi terjadi pada pembebanan 3000 Watt. Dimana temperatur air yang dihasilkan sebesar 48,34 ˚C, temperatur rata-rata refrigeran hasil kompresi sebesar 62,68 ˚C dan temperatur ruangan rata-rata mencapai 25,94 ˚C saat pengoperasian selama 120 menit.


Keywords


mesin pengkondisian udara hibrida, kondensor dummy, trombone coil, beban pendinginan, water heater.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jst.v15.n2.p51-56

Copyright (c) 2017 Aulian Samri, Azridjal Aziz, Rahmat Iman Mainil, Afdhal Kurniawan Mainil

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.